DPD I Golkar Berharap Aklamasi di Bulukumba


Kamis, 30 Desember 2010 | 11:09 WITA

Bulukumba, Tribun - Pengurus DPD I Partai Golkar Sulsel berharap pemilihan ketua pada Musyawarah Daerah (Musda) DPD II Golkar Bulukumba berlangsung aklamasi, Kamis (30/12) hari ini.

Musda akan diikuti lima kandidat ketua, yakni Pelaksana Tugas (Plt) Golkar Bulukumba Nirwan Arifuddin, Sekretaris Hamzah Pangky, pengurus DPD I Golkar Sulsel Tabri, mantan Wakil Bupati Bulukumba Padasi, dan Bupati Bulukumba Zainuddin Hasan. "Dari lima bakal calon ini, kita berharap bisa aklamasi dengan pertimbangan masih ada kader yang belum siap secara mental menerima kekalahan dan dapat berdampak pada partai yang telah mapan ini," kata pengurus DPD I Golkar Sulsel, Arfandi Idris, di Warkop Dg Sija, Kota Bulukumba, kemarin. Koordinator Wilayah DPD I Golkar Sulsel untuk wilayah Bulukumba, Risman Pasigai, di tempat yang sama, mengatakan, aklamasi akan diarahkan ke kandidat Zainuddin Hasan. Pasalnya, sudah ada 10 kecamatan yang setuju Zainuddin untuk dipilih aklamasi. "Pertimbangan kami di DPD I, semua korcam sudah menyetujui Zainuddin aklamasi, sehingga tidak ada jalan lain untuk menolak keinginan pengurus dari 10 kecamatan itu," kata Risman.

Dua Kali

Risman menambahkan, DPD I Golkar Sulsel sudah dua kali bertemu ke-10 korcam itu di Makassar membahas keinginan mereka di musda. "Korcam itu sudah dua kali diundang oleh DPD I membicarakan masalah ini dan mereka selalu menyepakati bupati aklamasi," Risman. Sedangkan Arfandi mengatakan, sudah 22 daerah di Sulsel yang melakukan musda Golkar, semuanya aklamasi.
Memang pada saat itu, kata Arfandi, ada reaksi dari pengurus. Namun berhasil diredam oleh DPD I dan akhirnya aklamasi."Termasuk Jeneponto ada riak-riak dan Pak Burhanuddin yang terpilih secara aklamasi mendapat reaksi, tapi kami mampu beri pemahaman dan akhirnya aklamasi," kata Arfandi.
Kemarin, tim dari DPD I yang terdiri atas Iskandar Latief, Arfandi Idris, didampingi Syamsuddin Sainal, Syamsuddin Lagu, dan Risman Pasigai berusaha mendekati satu per satu calon ketua.
Tim itu bertemu dengan dua kandidat ketua, Hamzah Pangky dan Tabri, di Warkop Dg Sija.
Selanjutnya, akan mendekati tiga kandidat ketua lainnya. Di lokasi berbeda, di kediamn tokoh Golkar Bulukumba, A Muttamar Matotorang, suasana tampak ramai. Menurut Muttamar, pihaknya sedang mengumpulkan korcam sembilan kecamatan untuk aklamasi memilih Zainuddin. (smb)

Budi Santoso Aklamasi di Bantaeng

PADA Musda Golkar Bantaeng, kemarin, calon incumbent, Budi Santoso, terpilih kembali untuk periode kedua.
Budi aklamasi, karena saat dibuka pendaftaran calon ketua, tidak ada rival. Padahal, pada musda ini, sebanyak 11 suara diperebutkan.
Sebelumnya, selain nama Budi, juga mengemuka kandidat ketua lainnya, Novrita Langgara yang Ketua DPRD Bantaeng.
Informasi ini diperoleh dari Korwil Golkar Sulsel, Risman Pasigai, yang memimpin Musda Golkar Bantaeng.
Risman yang mengutip pidato Budi, mengatakan, siap membesarkan partai. Jika sebelumnya Golkar meraih empat kursi di parlemen Bantaeng, menjadi lebih banyak lagi. (smb)

Tribun Timur

1 komentar:

  1. Selamat ssiang boss , bos ada bermain poker tapi kalah terus ya bos ?

    Aku ada Rekomendasi Situs Bagus nih boss.

    Kenapa Bagus ? Karena ada 4 - 8 orang deposit 50juta main di situs ini bos

    situs nya : https://kembarqq78.wixsite.com/kembarqq

    Kalau mau daftar mohon konfirm ya bos

    BalasHapus